Bali Purnama 99 Tawarkan Kemudahan dalam Perjalanan Executive Denpasar – Surabaya

PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan merupakan travel penyedia antar jemput antar provinsi, yang didirikan tahun 2009, dimana untuk saat ini baru melayani rute Bali-Surabaya. Kedepannya Arief Purwa pemilik dari bisnis travel ini, akan menambah jangkauan rute perjalanan yang lebih luas.

Berlokasi di jalan H.O.S Cokroaminoto No.294 Ubung – Denpasar, Arief Purwan terinspirasi mendirikan PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan, melihat kondisi masyarakat yang sudah enggan untuk pergi ke terminal. Mungkin tidak semua orang terpikirkan memiliki ide hingga sejauh itu, namun Arief Purwa beruntung mampu merasakan apa yang dibutuhkan masyarakat dan melihat peluang tersebut.

Sebelum mendirikan bisnis ini, Arief Purwan sempat memiliki bisnis travel bersama orangtuanya. Hingga ia mampu membeli dua unit mobil dan mendirikan PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan.

Untuk menjalankan bisnisnya dan demi menunjang kenyamanan para penumpang, mobil Isuzu elf terbaru long chassis didukung oleh izin trayek dan telah terdaftar asuransi. Penumpang akan dijemput dan diantar sampai tujuan atau depan rumah oleh driver yang ramah serta berpengalaman. Seluruh penumpang dilindungi dengan asuransi jiwa, maka dari itu Arief Purwan mengimbau agar tidak mudah tergiur dengan harga travel yang “murah” namun tidak menyediakan lindungan keselamatan bagi penumpang.

Penumpang juga difasilitasi dengan makan malam, snack, selimut, bantal serta AC Ducting setiap kursi tipe Thermo King dan tempat duduk Reclining Seat Ardila. Untuk harga, PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan memberikan harga yang ekonomis, hanya dengan harga Rp.210.000 (Surabaya – Denpasar dan sebaliknya) atau Rp.220.000 (Surabaya – Nusa Dua dan sebaliknya), penumpang akan dijemput dan diantar sampai tujuan atau depan rumah tanpa harus turun di terminal atau dijalan.

Selain berkantor di Denpasar, PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan juga membuka kantornya di Jalan Letjen Sutoyo No.69 (dekat pintu masuk Terminal Bungurasih) Surabaya, siap menerima setiap saran dan kritik, guna terus mendorong dan terus memperbaiki pelayanan yang diberikan kepada pelanggan. PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan pun kedepannya akan membuka trayek baru yakni, Denpasar- Surabaya, Denpasar-Malang, Denpasar-Lumajang dan Denpasar- Banyuwangi dibarengi dengan terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang telah mempercayakan PT. Bali Purnama Sembilan Sembilan untuk mempermudah perjalanan mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!