Risa Catering Sajikan Menu Traditional Chinesefood Hingga Western

Risa Catering didirikan oleh Komang Suarwidi dan suami, berawal dari wanita asal Singaraja ini, merantau ke Denpasar kemudian untuk pertama kalinya ia bersama suami membuka sebuah usaha catering. Berdiri sejak tahun 1998 dapat dikatakan terbilang cukup singkat usaha ini meraup penghasilan dan respon positif dari masyarakat.

Meski tak menamatkan kuliahnya hingga selesai, Komang Suarwidi yang lahir di Singaraja, 24 Juni 1976 ini, sukses membangun usaha catering. Berawal dari hobi memasak, kemudian semakin ia tekuni dengan mendalami ilmunya di Jurisan Tata Boga, saat duduk di bangku SMK.

Selain motivasi dari diri sendiri dalam membuka usaha, Suarwidi pun menceritakan dirinya sejak kecil sudah terbiasa berjualan. Selain berjualan, ia juga memiliki hobi memasak, yang diturunkan dari keluarga. Dari hobinya tersebut, ia tekuni hingga akhirnya diwujudkan dengan membuka sebuah usaha catering.

Sebelum tahun 1998 Suarwidi resmi membangun Risa Catering, usahanya tersebut berawal dari sebuah rumah makan Bali, dengan cita rasa masakan khas Buleleng. Ia pun semakin menseriusi usahanya tersebut, dengan membuat sebuah website yang menampung segala informasi bila masyarakat ingin menggunakan jasa Risa Catering. Oleh putranya yang merancang website tersebut, Suarwidi ikut terbantu dan merasakan perkembangan yang cukup signifikan dengan usahanya yang berlokasi di Jalan Tukad Pancoran No. 6A Denpasar.

Risa Catering adalah salah satu catering yang menerima pesanan jasa catering berupa nasi kotak, nasi yasa, nasi bungkus, dan catering prasmanan, baik untuk acara pernikahan, catering kantor, dan catering acara lainnya. Menu makanan yang disajikan beraneka ragam, mulai masakan tradisional Bali, Chinese food dan Western. Yang spesial dari menu tradisionalnya adalah blayag Singaraja yang meliputi blayag, sate plecing Singaraja, ayam sisit, teur, urab, lawar ayam putih, kerupuk + kacang tanah goreng, sambal sere, buah dan air mineral.

Selain itu Risa Catering juga terus berinovasi dengan menyajikan menu baru meliputi empat paket pilihan menu Chinese food, salah satunya pada pilihan paket 1 terdiri nasi tim ayam, ayam nangking, bi purai, pak lay ca, bong ca kee, asinan Jakarta, acar, air mineral, buah dan kerupuk + sambal. Selain menu utama, Risa Catering juga menyediakan makanan penutup yakni cake, snack, kue basah / kue bali / jaje Bali, lemper, risoll, pastel, dan lain-lain.

Sudah lebih dari lima belas tahun Risa Catering melayani konsumen dan akan terus mempertahankan kualitas dan kemurnian cita rasa yag diberikan. Tak hanya cita rasa, Risa Catering memberikan pelayanan terbaik, mulai dari dari kalangan menengah ke bawah hingga kalangan menengah keatas.

Terbukti, Catering yang dibuka dari pk. 08.00-22.00 ini, setiap harinya selalu ramai dikunjungi pelanggan terlebih pada saat jam istirahat kantor maupun jam makan malam.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!